Dibuat pada:Waktu baca 10 menit
Bagikan Halaman Ini

Daftar Isi

Honda Genio CBS ISS 2023 Muncul Warna Hijau dan Gaya Stripping Baru



Setelah memperbarui Honda BeAT dan Scoopy, kini giliran Honda Genio yang mendapat pembaruan. Bulan Juli 2023, kini Honda merilis penyegaran lewat warna body serta gaya stripping yang menempel pada livery body. Kini Honda Genio memiliki dua tipe seri yaitu, Genio CBS dan Genio CBS ISS. Perbedaan dari dua tipe motor ini ada pada fitur Idling Stop System yang hanya ada di Genio CBS ISS, dan tidak ada pada Genio CBS.

Selain dari fitur Idling Stop System, dua tipe Genio memiliki perbedaan gaya stripping dan warna. Pada Honda Genio CBS, warna yang membalut body menggunakan gaya warna metallic. Sedangkan Genio CBS ISS menggunakan warna matte (doff) serta model stripping yang berbeda dengan seri Genio CBS.

KlikNSS (Nusantara Sakti) juga menawarkan promo spesial untuk motor ini. Khusus pembelian kredit Genio 2023 hanya membutuhkan DP minim sebesar 800 ribu. Untuk Anda yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut dan melakukan klaim, dapat langsung menghubungi WhatsApp resmi KlikNSS.


Potongan Angsuran Hingga 9 Bulan

*Khusus Jakarta – Tangerang

Cek Promo

Lokasi Dealer Nusantara Sakti (NSS)

*Tersebar di 27 Provinsi Indonesia

Cek Detail Kota

Cuplikan Sejarah Asal Warna British Racing Green


Seperti telah diketahui, warna hijau dengan palette British Racing Green telah lebih dahulu dipakai pada Honda BeAT CBS ISS Deluxe dan Honda Scoopy Prestige (Smart Key). Kini Honda Genio CBS ISS juga me-launching warna serupa. Hal ini karena tingginya gaya modifikasi motor dan mobil yang menggunakan warna British Racing Green, sehingga Honda mengadaptasinya lewat warna yang membalut Genio CBS ISS 2023.

Warna ini diadaptasi dari gaya tahun 90-an dari ajang lomba mobil balap Gordon Bennet Cup 1902. Pertama datang dari pembalap asal Inggris bernama Selwyn yang memilih menggunakan warna hijau zaitun pada mobilnya. Karena warna biru, merah, dan putih (identitas warna bendera Inggris) telah dipakai oleh pembalap negara lain.

Pemilihan warna ini didasari karena adanya aturan untuk perwakilan rider nasional menggunakan warna mobil yang beridentitas negaranya, yang diusulkan Count Eliot Zborowski (legenda balap) tapi tidak boleh sama dengan negara lainnya. Dan ternyata warna biru telah dipakai Perancis, putih untuk Jerman, dan merah untuk Amerika Serikat. 

Satu tahun setelahnya (1903), warna hijau zaitun diubah lagi menjadi warna hijau shamrock untuk menghormati Irlandia, yang menjadi penghelat Gordon Bennet Cup 1903. 


Setelah tahun tersebut warna hijau shamrock ini sering disebut British Racing Green (BRG) karena digunakan oleh setiap pembalap Inggris pada ajang Gold Bennet Cup. Selanjutnya warna ini kian dikenal lewat juara dunia F1 (Formula One) tahun 1959-1960 Jack Brabham, yang menggunakan warna mobil British Racing Green karya John Cooper (desainer mobil Mini Cooper asal Inggris).


Pesan Genio Terbaru 2024

*Tersedia Tipe CBS & CBS-ISS

Gaya Stripping Baru yang Lebih Stylish


Setelah memberikan pembaruan pada warna British Racing Green, Honda Genio 2023 juga memberikan aksen baru pada stripping yang membalut livery body. Tampak gaya yang lebih stylish dan lebih classy, membuat kesan motor ini semakin terlihat kece di jalanan. Gaya model stripping ini memang memberikan personalisasi pendekatan kepada kaum muda. 

Namun tetap saja, bukan berarti Honda Genio terbaru ini tidak cocok untuk yang sudah melewati masa muda. Apalagi dengan sisi ergonomis yang baik, serta nilai ekonomis yang baik membuat motor ini tetap pas untuk digunakan berbagai kalangan usia.

DP Honda Genio 800 Ribu

*Syarat & ketentuan berlaku

Klaim via WhatsApp

Kabari Saya

Untuk penawaran dan promosi terbaru dari KlikNSS

Artikel Lain




Terdaftar dan diawasi oleh:

©2021 KlikNSS, supported by NSC FINANCE
product of PT NUSANTARA SAKTI








versi 1.0.18