Dibuat pada:Waktu baca 15 menit
Scoopy 2024/2025 Rilis Dengan Livery Baru, DP Tetap 2 Juta
Pada tanggal 5 November 2024 telah rilis Scoopy terbaru dengan perubahan tampilan yang semakin unik. Dengan harga mulai 23,2 juta untuk OTR Jakarta, motor ini tetap bisa di DP 2 juta.
Navigasi
*Klik teks berwarna merah untuk menuju poin-poin perbandingan
Scoopy Rilis Facelift Menyeluruh di Akhir 2024
5 November 2024 menjadi tanggal yang ditetapkan PT Astra Honda dalam meluncurkan Honda Scoopy terbaru 2024/2025 dengan mengusung tema More Unique, Iconic, Aesthetic, Fun, dan Fashionable. Motor ini hadir dengan beberapa pembaruan dari berbagai aspek, mulai dari segi tipe, livery body, dan fitur.
Scoopy Energetic menjadi tipe terbaru yang dihadirkan Honda untuk menggantikan tipe Sporty. Tipe Energetic hadir dengan pilihan warna silver dan red, serta dibalut stripping body terbaru yang menambah keunikan pada motor ini. Sedangkan untuk tipe lainnya masih menggunakan varian warna yang sama. Prestige dengan pilihan warna hitam dan putih, Stylish dengan warna merah dan hijau, dan Fashion dengan warna biru dan coklat.
Jika dilihat dari bentuk livery body, Scoopy terbaru memiliki bentuk dengan kesan yang lebih "kotak" secara patahan bentuk body untuk memperlihatkan sisi gaya motor yang lebih unik dan modern.
Pembaruan ini juga didukung dengan hadirnya berbagai fitur baru. Terlihat paling jelas, datang dari desain lampu depan (yang diberi nama New LED Crystal Block Headlight), sein, dan lampu belakang yang kini memiliki gaya baru dan terlihat lebih unik.
Selanjutnya Panel Meter Scoopy terbaru juga telah menggunakan sistem yang full-digital dengan menghilangkan sistem analog pada indikator kecepatan. Lalu hadirnya Console Box dengan kapasitas yang kini lebih besar (4L) dapat memuat tumbler berukuran 400-600 ml, juga memberikan sisi keberfungsian untuk pengendara.
Scoopy terbaru juga mengalami perubahan velg depan belakang dengan model baru berbentuk bintang dengan lima palang yang terkesan retro.
Tabel Harga OTR dan DP Minim Scoopy 2024/2025
*OTR Terbaru per Desember 2024 (Area Jakarta)
Tipe Motor | Harga OTR | DP Minim | Pesan Motor |
---|---|---|---|
Scoopy Energetic | 23,2 Juta | 2 Juta | Tanya via WA |
Scoopy Fashion | 23,2 Juta | 2 Juta | Tanya via WA |
Scoopy Prestige | 24 Juta | 2 Juta | Tanya via WA |
Scoopy Stylish | 24 Juta | 2 Juta | Tanya via WA |
Sebagai catatan, harga OTR dan DP minim yang berada pada tabel di atas akan terus berubah mengikuti pembaruan harga yang mungkin mengalami kenaikan pada waktu ke waktu.
Foto Scoopy 2024/2025
Rilisan Honda Scoopy terbaru Pada November 2024
*Geser untuk melihat lainnya
Promo Spesial "Pekerjaan"
*Klik gambar untuk lihat detail
Hampir Tidak Ada Perubahan Mesin Pada Scoopy Terbaru 2024
Dikatakan hampir, karena Scoopy 2024/2025 yang baru saja dirilis ini masih menggunakan spesifikasi mesin yang sama seperti dengan Scoopy pendahulunya. Mulai dari mesin 109,5 CC hingga penggunaan teknologi eSP yang dilengkapi sitem injeksi Honda PGM-FI.
Secara konsumsi BBM, Scoopy terbaru ini masih berada di sekitar 61 km/l meskipun mengalami perubahan dimensi yang tidak cukup signifikan. Dimensi Scoopy terbaru berada di 1869 x 693 x 1075 mm, sedangkan untuk dimensi yang lama berada di 1864 x 683 x 1075 mm atau hanya berbeda secara panjang dan lebar.
Selanjutnya terdapat torsi dan daya maksimum Scoopy yang baru dengan lama juga masih sama, yaitu 6,6 kW / 7500 rpm untuk torsi maksimum dan memiliki daya maksimum 9,2 Nm / 6000 rpm.
Hampir secara keseluruhan, dapat dibilang jika Scoopy 2024/2025 tidak memiliki perbedaan/perubahan terhadap Scoopy pendahulunya. Berikut adalah spesifikasi Scoopy terbaru, secara kilasan:
Spesifikasi Motor | Scoopy 2024/2025 |
---|---|
Tipe Mesin | 109,5 cc, 4-Langkah, SOHC, eSP, PGM-FI |
Tipe Rangka | Underbone – eSAF |
Dimensi Bobot | 1.869 x 693 x 1.075 mm, 94 kg |
Ground Clearence | 145 mm |
Daya Maksimum | 6,6 kW (9,0 PS) / 7.500 rpm |
Torsi Maksimum | 9.2 Nm (0,94 kgf.m) / 6.000 rpm |
Baca juga: Cari Motor Irit Bensin, Baik Kredit BeAT Atau Scoopy 2024
Potongan DP1JT 🎅
*Hingga 31/12/24 via Web
hari
:
:
Syarat & Ketentuan Pembelian Scoopy 2024/2025 di KlikNSS
Scoopy series 2024/2025 kini sudah dapat dibeli secara langsung di platform KlikNSS, baik secara tunai ataupun kredit. Untuk penawaran kredit DP minim sebesar 2 juta terdapat syarat dan ketentuan yang perlu dipenuhi terlebih dahulu oleh pemohon dalam melakukan pengajuan motor ini.
Pemohon harus berusia minimal 21 tahun, memiliki pekerjaan atau usaha yang dapat dibuktikan, dan tinggal di rumah pribadi atau milik keluarga. Bukti penghasilan berupa slip gaji atau rekening koran, serta bukti pembayaran utilitas seperti listrik atau air juga diperlukan. Penting untuk diingat bahwa alamat KTP dan domisili harus sama.
Dengan memenuhi persayaratan tersebut dan dinyatakan ACC, maka unit motor akan langsung dikirim oleh Admin dan DP dapat dibayarkan saat penerimaan. Namun untuk informasi ketersediaan barang, cara pembelian, dan informasi lainnya terkait Scoopy 2024/2025, Anda dapat langsung menghubungi WhatsApp resmi KlikNSS berikut.
💡 Kutipan
Scoopy terbaru dibagi menjadi 4 tipe yaitu Energetic, Fashion, Stylish, dan Prestige. Berbeda dengan seri sebelumnya, Scoopy kini tersedia tipe terbaru yaitu Energetic. Tampilan livery body baru dengan kesan yang lebih "kotak", serta lampu depan dan belakang dengan model terbaru menambah kesan sporty modern. Meskipun banyak pembaruan secara tampilan, nyatanya mesin yang digunakan tetap sama dengan seri pendahulunya.
- Andre Nafis & Calvin Ginolla
Universitas Bina Nusantara (Internship 09/24-02/25)
Tersebar di 27 Provinsi Indonesia
*Chat, Setujui Harga & Buat Janji ke Dealer
Potongan Angsuran Hingga 9 Bulan
*Khusus Jakarta – Tangerang
838+ BroSis, Beli Motor Honda di KlikNSS
*Sejak 2022 - Mei 2024
Pesan/Tanya Scoopy Terbaru
*Harga Tiap Wilayah Berbeda
Beli 'Cash' Motor Honda Diskon +450 Ribu
*per Agustus 2024
Harga Khusus Wilayah Bogor, Bekasi, Depok
Dengan DP 15-30% *Pasti ACC
Ambil Voucher 🏷️
Khusus Artikel Web
*Berlaku pada seluruh series
Langganan Informasi & Promo KlikNSS
*Kami akan mengirimkan informasi & promo terbaru melalui WhatsApp & Email Anda, pastikan untuk diisi dengan benar
Cari Penghasilan Tambahan?
Klik pada tombol di bawah untuk lihat detail
Berkomisi 300 Ribu - 1,5 Juta
*Jadi agen pembiayaan motor Honda di NSC Finance
GarasiBaca
Artikel Mengenai Motor Honda, Spareparts & Financial Tips